Babinsa Koramil Wonosari Dampingi Bidan Desa Gelar Kelas Ibu Hamil Desa Duwet

    Babinsa Koramil Wonosari Dampingi Bidan Desa Gelar Kelas Ibu Hamil Desa Duwet
    Babinsa Koramil Wonosari Dampingi Bidan Desa Gelar Kelas Ibu Hamil Desa Duwet

    Klaten - Serka Joko Sri Murningsih, Babinsa Desa Duwet dari Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 Klaten, mendampingi Bidan Desa Duwet dalam menggelar kelas ibu hamil yang dilaksanakan di Gedung PKK Desa Duwet Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten. (27/6/2024)

     

    Kelas ini bertujuan untuk mengedukasi ibu hamil agar dapat menjalani proses kehamilan dan persalinan dengan lancar, serta melalui fase awal kehidupan bayi dengan bekal pengetahuan dasar yang memadai.

     

    Kegiatan ini dihadiri oleh Bidan Desa Ajeng AMD Keb, PPKBD (Pembantu Penggerak Keluarga Berencana Desa) Iswatun Rosidah serta ibu-ibu hamil dari Desa Duwet. Dalam kelas ini, Bidan Desa Duwet menyampaikan bahwa tujuan utama dari kegiatan kelas ibu hamil ini adalah untuk mengedukasi dan menambah wawasan ibu hamil mengenai proses persalinan, serta mewujudkan ibu dan bayi yang sehat dan mencegah stunting.

     

    “Melalui kelas ini, kami berharap ibu-ibu hamil dapat memperoleh pengetahuan yang cukup tentang kehamilan dan persalinan, sehingga mereka dapat melalui masa-masa tersebut dengan baik dan melahirkan bayi yang sehat, ” ujar Bidan Desa Ajeng AMD Keb.

     

    Sementara itu, Babinsa Serka Joko Sri Murningsih menekankan pentingnya kegiatan ini dalam meningkatkan kualitas kesehatan ibu hamil sejak dini.

     

    “Kegiatan ini sangat penting untuk memastikan bahwa bayi yang dilahirkan sehat, berukuran normal serta memiliki kemampuan berpikir yang baik nantinya melalui perawatan yang optimal ketika masih dalam kandungan, ” ungkap Serka Joko Sri Murningsih.

     

    Babinsa juga berharap dengan adanya kelas ibu hamil ini, para ibu hamil di Desa Duwet dapat lebih siap dalam menghadapi proses kehamilan dan persalinan, serta dapat memberikan perawatan yang terbaik bagi bayi mereka sejak dalam kandungan hingga masa tumbuh kembang. (Red)

     

    jateng klaten
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 22 Wonosari Melakukan Pendampingan...

    Artikel Berikutnya

    Berantas Nyamuk, Babinsa Koramil Wonosari...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru Diprediksi Capai 110 Juta Orang, Polri Siapkan Strategi Lalu Lintas

    Ikuti Kami